PENERAPAN METODE MIND MAPPING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS MAHASISWA PADA MATA KULIAH KALKULUS I

Erma Monariska

Abstract


Matematika memiliki struktur keterkaitan yang kuat dan jelas antara konsep-konsepnya sehingga aspek yang penting didalam pembelajaran matematika adalah pemahaman terhadap konsep itu sendiri. Untuk itu diperlukan suatu upaya yang mampu mengakomodir kemampuan pemahaman konsep secara lebih bermakna, yaitu metode yang memberikan keleluasaan, kebebasan dan kesempatan yang luas bagi mahasiswa calon guru untuk mengkonstruk pengetahuan dan pemahamannya sendiri,  salahsatunya yaitu dengan metode mind mapping. Mind mapping merupakan teknik mencatat kreatif melalui penggambaran simbol, kata-kata, warna, panah dan garis pada selembar kertas berdasarkan ide pikiran mahasiswa dengan mengungkapkan inti-inti penting materi pembelajaran yang menggambarkan keterkaitan antar konsep secara menyeluruh sehingga memudahkan mahasiswa dalam mengingat dan memahami konsep-konsep matematika secara lebih bermakna. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakam instrumen penelitian berupa hasil tes kemampuan awal matematis, tes pemahaman konsep matematis, dan angket skala sikap. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Suryakancana. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa : 1) Peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis mahasiswa yang menggunakan mind mapping lebih baik daripada siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional; 2) Peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis mahasiswa yang menggunakan mind mapping lebih baik daripada siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional dilihat dari kemampuan awal matematis (rendah, sedang, dan tinggi); 3) Mahasiswa memiliki sikap positif terhadap penggunaan metode mind mapping.

 

Kata kunci : Mind Mapping, Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2013). Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta.

Buzan, Tony. (2008). Buku Pintar Mind Map. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Edward, Caroline. (2009). Mind mapping untuk Anak sehat dan Cerdas. Yogyakarta : Sakti.

Hudojo, H.,et al. (2002). Peta Konsep. Jakarta: Makalah disajikan dalam Forum Diskusi Pusat Perbukuan Depdiknas. [Online]. Tersedia: http://nintya sintya. blogspot.co.id/2013/09/metode-mind-map.html?m=1, diakses pada 25 Januari 2017.

NCTM (National Council of Teacher of Mathematics). (2000). Principles and Standars forSchool Mathematics. Reston, Virginia: The National Council of Teacher of Mathematics,Inc. [Online]. Tersedia: http://www.nctm.org., diakses pada 10 Januari 2017.

Qohar, Abd. (2010). Mengembangkan Kemampuan Pemahaman, Koneksi dan Komunikasi Matematis serta Kemandirian Belajar Matematika Siswa SMP melalui Reciprocal Learning. Disertasi UPI pada PPs UPI : tidak dipublikasikan.

Rosmawati. (2008). Penggunaan Teknik Probing untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematis Siswa. Skripsi : UPI

.

Septian, Ari. (2012). Penggunaan Weblog dalam Pembelajaran Matematika Untuk Meningkatkan Kemampuan Koneksi Matematis Mahasiswa. Tesis : UNPAS.




DOI: https://doi.org/10.35194/jp.v6i1.25

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 PRISMA

Prisma Indexing : 

   

Creative Commons License
PRISMA by UNIVERSITAS SURYAKANCANA is licensed under a This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.Based on a work at https://jurnal.unsur.ac.id/prisma.