Optimalisasi Waktu Istirahat Berdasarkan Tingkat Beban Kerja Fisiologis (Studi Kasus: CV Eja Nursery, Kutai Kartanegara)

Lina Dianati Fathimahhayati, Theresia Amelia Pawitra, Tri Budi Purnomo

Abstract


Work in rubber plantations is considered a physically demanding type of work. Several negative impacts can occur when the physical workload exceeds the physiological capacity of the workers. Chronically, this condition can lead to excessive fatigue. One approach to addressing this issue is through ergonomic evaluation. Ergonomic evaluation is conducted to ensure that the workload does not exceed the capabilities of the workers. Based on this background, it is necessary to conduct research on determining the workload of rubber farmers based on physiological criteria in order to determine the optimal rest time for workers. This is aimed at reducing work fatigue, which not only has a detrimental effect on the workers' health but also on work quality and performance. The method used in this research is by measuring the heart rate before, after, and during work every hour. From this heart rate data, calculations will be made for energy expenditure, oxygen consumption, and %CVL (cardiovascular load). The workload categories will be determined based on the calculations. Subsequently, the calculation for determining the optimal rest time for workers will be based on the workload level. The research shows that the workload experienced by rubber farmers in CV. Eja Nursery, Kutai Kartanegara Regency, can be classified as light to moderate. Before starting work, the average heart rate of the farmers is 75 bpm, while during work, it increases to an average of 101 bpm. After completing work, the average heart rate decreases to 97 bpm due to reduced work activity. The average oxygen consumption of rubber farmers is 0.9 liters per minute, which falls into the category of light workload. The energy expenditure ranges from low to moderate, with an average of 3.4 kcal/minute during work. Energy consumption is 1.7 kcal/minute. The average cardiovascular load experienced by the farmers is 25.6%, which falls into the category of light workload, indicating no significant burden. Based on the calculations of physiological workload, it can be concluded that the energy requirements of each rubber farmer are below the standard limit, indicating no physiological fatigue. The recommended rest time according to the ILO allowance standard is 25% of the work time.


Pekerjaan di perkebunan karet termasuk jenis pekerjaan yang banyak membutuhkan tenaga fisik. Sejumlah dampak buruk dapat terjadi saat beban fisik suatu pekerjaan telah melampaui kapasitas fisiologis yang dimiliki pekerja. Keadaan seperti ini secara kronik dapat mengakibatkan terjadinya kelelahan berlebihan. Salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal ini adalah dengan evaluasi ergonomi. Evaluasi ergonomi dilakukan untuk memastikan bahwa beban kerja tidak melebihi batas kemampuan yang dimiliki seorang pekerja. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka perlu dilakukan penelitian mengenai penentuan tingkat beban kerja petani karet berdasarkan kriteria fisiologis sehingga nantinya dapat ditentukan waktu istirahat yang optimal untuk pekerja. Hal ini bertujuan untuk mengurangi kelelahan kerja yang tidak hanya berdampak buruk pada kesehatan pekerja tapi juga pada kualitas dan performansi kerja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui pengukuran denyut jantung pada saat sebelum, sesudah, dan saat melakukan pekerjaan setiap 1 jam sekali. Kemudian dari data denyut jantung ini akan dilakukan perhitungan konsumsi energi, konsumsi oksigen dan %CVL (cardiovascular load). Setelah itu, ditentukan tingkat kategori beban kerja berdasarkan perhitungan yang telah dilakukan. Selanjutnya ditentukan perhitungan penentuan waktu istirahat pekerja yang optimal berdasarkan tingkat beban kerja tersebut. Penelitian menunjukkan bahwa tingkat beban kerja yang dialami oleh petani karet di CV. Eja Nursery Kabupaten Kutai Kartanegara dapat dikategorikan sebagai ringan hingga sedang. Sebelum memulai pekerjaan, rata-rata denyut jantung petani adalah 75 bpm, sedangkan saat mereka sedang bekerja, rata-rata denyut jantungnya naik menjadi 101 bpm. Setelah selesai bekerja, rata-rata denyut jantung turun menjadi 97 bpm karena aktivitas kerja menurun. Konsumsi oksigen rata-rata oleh petani karet adalah 0,9 liter per menit, yang termasuk dalam kategori beban kerja ringan. Rata-rata pengeluaran energi berkisar antara rendah hingga sedang, dengan rata-rata 3,4 kkal/menit saat bekerja. Konsumsi energi adalah sebesar 1,7 kkal/menit. Rata-rata beban kardiovaskular yang dialami oleh petani adalah 25,6%, yang termasuk dalam kategori beban kerja ringan, yang berarti tidak ada pembebanan yang signifikan. Dari perhitungan beban fisiologis tersebut, dapat disimpulkan bahwa kebutuhan energi setiap petani karet masih berada di bawah batas standar, sehingga tidak ada kelelahan fisiologis yang terjadi. Waktu istirahat yang disarankan sesuai standar kelonggaran ILO adalah 25% dari waktu kerja.



Keywords


Physiological Workload; Rubber Farmers, Work Rest Time

Full Text:

PDF PDF

References


Kementrian Perindustrian Republik Indonesia, “Kemenperin: Produktivitas Karet Nasional Kalah dari Malaysia dan Thailand,†2013. https://kemenperin.go.id/artikel/7341/Produktivitas-Karet-Nasional-Kalah-dari-Malaysia-dan-Thailand (accessed Aug. 08, 2023).

Direktorat Jenderal Perkebunan, “Komoditas Karet,†Statistik Perkebunan Indonesia 2015-2017, 2015.

Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Timur, “Karet,†2021. https://disbun.kaltimprov.go.id/artikel/karet (accessed Aug. 01, 2023).

E. F. Racine, S. B. Laditka, J. Dmochowski, M. Alavanja, D. Lee, and J. A. Hoppin, “Farming Activities and Carrying and Lifting: The Agricultural Health Study,†J. Phys. Act. Health, vol. 9, no. 1, pp. 39–47, Jan. 2012.

Ansar, Nazaruddin, and A. D. Azis, “Operator Workload Analysis of Corn Seed Planting Equipment in Corn Planting:,†in Proceeding of International Conference on Sustainable Environment, Agriculture and Tourism (ICOSEAT 2022), Bangka, Indonesia, 2022. doi: 10.2991/978-94-6463-086-2_72.

H. Iridiastadi and Yassierli, “Ergonomi Suatu Pengantar,†Ergon. Suatu Pengantar, pp. 60–75, 2014.

R. Bridger, S. Kilminster, and G. Slaven, “Occupational Stress and Strain in The Naval Service: 1999 and 2004,†Occup. Med., vol. 57, no. 2, pp. 92–97, Oct. 2006, doi: 10.1093/occmed/kql124.

International Ergonomic Association, “What Is Ergonomics (HFE)? | The International Ergonomics Association is a global federation of human factors/ergonomics societies, registered as a nonprofit organization in Geneva, Switzerland.,†2000. https://iea.cc/about/what-is-ergonomics/ (accessed Mar. 14, 2023).

I. Dianat, D. Afshari, N. Sarmasti, M. S. Sangdeh, and R. Azaddel, “Work posture, working conditions and musculoskeletal outcomes in agricultural workers,†Int. J. Ind. Ergon., vol. 77, p. 102941, May 2020, doi: 10.1016/j.ergon.2020.102941.

Pebrian, D.El., Yahya, A., and Siang, T.C., “Workers’ Workload and Productivity,†J. Agric. Saf. Health, pp. 235–254, Oct. 2014, doi: 10.13031/jash.20.10413.

N. R. Praptaningtyas, N. Khuriyati, D. Ismoyowati, and M. S. Neubert, “Workload Analysis on Farmers during the Rice Planting Process in Khon Kaen, Thailand,†Universitas Gadjah Mada, 2019. Accessed: Mar. 15, 2023. [Online]. Available: http://etd.repository.ugm.ac.id/penelitian/detail/176317

Dwi, A.N. and Ali, H., “Literature Review the Effect of Division of Work and Workload on Work Effectiveness and its Impact on Employee Performance,†Dinasti Int. J. Econ. Finance Account., vol. 3, no. 2, 2022.

E. Masidah and A. Syakhroni, “Analisa Lama Waktu Istirahat Berdasarkan Beban Kerja di UD TT Jaya Sayung Demakâ€.

Tarwaka, Ergonomi Industri, Dasar-Dasar Pengetahuan Ergonomi dan Aplikasi di Tempat Kerja. Harapan Press, 2015.

Grandjean, Fitting the Task to the Man: A Textbook of Occupational Ergonomics. Taylor & Francis, 1993.

E. H. Christensen, Physiology of work. Geneva: Encyclopedia of Occupational Health and Safety, 1991.

A. Soleman, “Analisis Beban Kerja Ditinjau dari Faktor Usia dengan Pendekatan Recommended Weight Limit,†J. Arika, vol. 05, no. 2, 2011.

B. Cahyadi, A. S. Maryanti, and G. A. Timang, “Measurement of Physiological and Psychological Workloads of Mechanical Department Operator PT. XYZ,†IOP Conf. Ser. Mater. Sci. Eng., vol. 847, no. 1, p. 012092, Apr. 2020, doi: 10.1088/1757-899X/847/1/012092.

K. H. E. Kroemer, H. J. Kroemer, and K. E. Kroemer-Elbert, Engineering Physiology. Berlin, Heidelberg: Springer, 2010. doi: 10.1007/978-3-642-12883-7.

B. Niebel and A. Freivalds, Niebel’s Methods, Standards, & Work Design. McGraw-Hill Education, 2013.

J. Teo, “Early Detection of Silent Hypoxia in Covid-19 Pneumonia Using Smartphone Pulse Oximetry,†J. Med. Syst., vol. 44, no. 8, p. 134, 2020, doi: 10.1007/s10916-020-01587-6.

G. S. A. Falah’, P. Aryanli’, and W. A. Nugroho’, “Penentuan Beban Kerja dan Konsumsi Oksigen pada Pengoperasian Alat Pengupas Kulit Ari Kedelai Orbapasâ€, 2011.

S. Sastrowinoto, Meningkatkan Produktivitas dengan Ergonomi, Cet . ke-1. in Seri Manajemen No. 116. Pertja, 1985.

S. A. Mulia, “Work Fatigue based on Workload and Calories Intake in Several Food Makers,†Indones. J. Occup. Saf. Health, vol. 8, no. 2, p. 158, Aug. 2019, doi: 10.20473/ijosh.v8i2.2019.158-167.

R. D. Starling, “Energy expenditure and aging: effects of physical activity,†Int. J. Sport Nutr. Exerc. Metab., vol. 11 Suppl, pp. S208-217, Dec. 2001, doi: 10.1123/ijsnem.11.s1.s208.

Suma’mur, Higene Perusahaan dan Kesehatan Kerja. Jakarta: Gunung Agung, 1995. Accessed: May 28, 2023. [Online]. Available: https://opac.perpusnas.go.id/DetailOpac.aspx?id=8799

M. T. Safirin, I. Nugraha, and N. A. V. Putra, “Analysis of Workload Measurement Using Cardiovascular Load (CVL) and Bourdon Wiersma at PT. XYZ,†in NST Proceedings, 2021. doi: http://dx.doi.org/10.11594/nstp.2021.1442.

Y. Helianty, C. S. Wahyuni, and A. K. Wardhany, “Penentuan Lamanya Istirahat Kerja untuk Meminimalisasi Beban Fisiologis Bekerja (Studi Kasus di PR. DJAGUNG PADI MALANG),†2014.




DOI: https://doi.org/10.35194/jmtsi.v7i2.3245

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


This Journal is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Media Teknik dan Sistem Industri ISSN: 2581-0561 (online); 2581-0529 (cetak).


Gedung Fakultas Teknik UNSUR Jl. Pasir Gede Raya, Cianjur, Jawa Barat 43216| Telp./Fax. (0263) 283578 |E-mail: jmtsi@unsur.ac.id 

JMTSI (Jurnal Media Teknik dan Sistem Industri) INDEXED BY :