PENGEMBANGAN PROGRAM PEMBEKALAN KEMAMPUAN CALON GURU MATEMATIKA DALAM BIDANG PENILAIAN

Sarah Inayah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan program pembelajaran dalam rangka meningkatkan kemampuan calon guru matematika dalam bidang penilaian. Penelitian yang dilakukan mengacu pada desain Research and Development  (R&D design) yang terdiri dari empat tahap yakni 1) studi pendahuluan; 2) perancangan program; 3) pengembangan program; serta  4) validasi program. Studi pendahuluan meliputi studi kepustakaan dan survey lapangan. Perancangan program dilakukan dengan menyiapkan draf program pembelajaran yang meliputi Silabus, RPS, Bahan Ajar, Media, Alat Evaluasi. Pengembangan program dilakukan melalui penilaian, revisi dan uji coba. Hasil dari pengembangan program ini berupa program final yang bersifat hipotetik dan perangkatnya yang siap diimplementasikan. Hasil pengembangan program dan perangkatnya menunjukkan bahwa program hipotetik dan perangkat tes termasuk kategori valid dan memiliki reliabilitas yang tinggi.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.35194/jp.v7i1.247

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 PRISMA

Prisma Indexing : 

   

Creative Commons License
PRISMA by UNIVERSITAS SURYAKANCANA is licensed under a This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.Based on a work at https://jurnal.unsur.ac.id/prisma.