Geogebra untuk Pembelajaran Vektor

Rarri Bian Ryandi, Diah Dwi Santri

Abstract


Berdasarkan hasil observasi didapatkan fakta banyak peserta didik yang kesulitan dalam memahami pelajaran matematika, hal ini disebabkan kurangnya pemahaman materi, serta kurangnya minat dalam mengikuti pembelajaran matematika. Penelitian ini menghasilkan sebuah lintasan belajar menggunakan geogebra untuk  membantu memahami konsep vektor. Metode penelitian yang digunakan adalah design research yang dapat mengembangkan teori pembelajaran lokal. Lintasan belajar pada tahap awal dan dicoba pada 28 peserta didik SMK Baiturrahim Jambi. Hasil penelitian yang ingin dicapai pada lintasan pembelajaran ini terdiri dari 3 aktivitas: 1) Siswa mengilustrasikan rute perjalanan dan menjelaskan cara menentukan jarak dari suatu tempat ketempat lain. 2) Siswa mengubah dua titik yang berhubungan menjadi vektor dan menggambarkannya kedalam koordinat kartesius, memahami definisi vektor menggunakan pengetahuan dan bahasa sendiri  dan memahami pengurangan dan penjumlahan vektor menggunakan geogebra. 3) Siswa menyelesaikan permasalahan pengurangan dan penjumlahan vektor dalam bentuk rumit. Dari aktivitas yang dihasilkan dan diujicobakan pada pembelajaran Vektor menggunakan Software Geogebra dapat membantu siswa memahami konsep Vektor secara lebih terstruktur dengan asumsi dan model yang dirancang sendiri sehingga berkembang ke matematika yang lebih formal.

Keywords


design research; vektor; Geogebra

Full Text:

PDF

References


Asngari, D. R. (2015). Penggunaan Geogebra dalam Pembelajaran Geometri. Seminar Nasional Matematika Dan Pendidikan Matematika UNY, 299–302.

Budiman, H., & Rosmiati, M. (2020). Penerapan Teori Belajar Van Hiele Berbantuan Geogebra untuk Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematis Siswa. Prisma, 9(1), 47. https://doi.org/10.35194/jp.v9i1.845

Gravemeijer, K. (2004). Local Instruction Theories as Means of Support for Teachers in Reform Mathematics Education. Mathematical Thinking and Learning, 6(2).

Gravemeijer, K., & Eerde, D. V. (2009). Design Research As A Meants For Building A Knowledge Base For Teaching In Mathematics Education. The Elementary School Journal, 109(5), 510–524.

Japa, N., Suarjana, & Widiana. (2017). Media Geogebra dalam Pembelajaran Matematika. Journal of Natural Science and Engineering, 1(2), 40–47.

Kurniawati, N. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbantuan Geogebra Pada Materi Turunan. Skripsi: UIN Raden Intan Lampung.

Maskur, R., Sumarno, Rahmawati, Y., Pradana, K., Syazali, M., Septian, A., & Palupi, E. K. (2020). The effectiveness of problem based learning and aptitude treatment interaction in improving mathematical creative thinking skills on curriculum 2013. European Journal of Educational Research, 9(1), 375–383. https://doi.org/10.12973/eu-jer.9.1.375

Murizal, A., Yarman, & Yerizon. (2012). Pemahaman Konsep Matematis dan Model Pembelajaran Quantum Teaching. Jurnal Pendidikan Matematika, 1(1), 19–23.

Putra, R. W. Y., & Anggraini, R. (2016). Pengembangan Bahan Ajar Materi Trigonometri Berbantuan Software Imindmap Pada Siswa Di SMA. Jurnal Al-Jabar, 7(1), 39–47.

Septian, A, Darhim, & Prabawanto, S. (2020). Geogebra in integral areas to improve mathematical representation ability. Journal of Physics: Conference Series, 1613, 012035. https://doi.org/10.1088/1742-6596/1613/1/012035

Septian, Ari. (2017). Penerapan Geogebra untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Suryakancana. PRISMA, 6(2). https://doi.org/10.35194/jp.v6i2.212

Septian, Ari, Sugiarni, R., & Monariska, E. (2020). The Application of Android-based GeoGebra on Quadratic Equations Material toward Mathematical Creative Thinking Ability. Al-Jabar : Jurnal Pendidikan Matematika. https://doi.org/10.24042/ajpm.v11i2.6686

Suherman, E. dkk. (2011). Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 133, 31–59. https://doi.org/10.1016/j.proeng.2015.12.621

Suryawan, I. P. P., & Permana, D. (2020). Media Pembelajaran Online Berbasis Geogebra sebagai Upaya Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika. Prisma, 9(1), 108. https://doi.org/10.35194/jp.v9i1.929

Suwarto, & Purnami, A. S. (2018). Upaya Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika Melalui Hypothenical Learning Trajectory Pada Materi Vektor. Jurnal Indomath, 1(2), 69–76.

Wijayanti, S., & Sungkono, J. (2017). Pengembangan Perangkat Pembelajaran mengacu Model Creative Problem Solving berbasis Somatic, Auditory, Visualization, Intellectually. Al-Jabar : Jurnal Pendidikan Matematika, 8(2), 101. https://doi.org/10.24042/ajpm.v8i2.1941




DOI: https://doi.org/10.35194/jp.v10i1.1084

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 PRISMA

Prisma Indexing : 

   

Creative Commons License
PRISMA by UNIVERSITAS SURYAKANCANA is licensed under a This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.Based on a work at https://jurnal.unsur.ac.id/prisma.