ATRIBUT MANISAN BUAH BASAH CIANJUR YANG MEMPENGARUHI PREFERENSI KONSUMEN

Endah Lisarini

Abstract


Memasuki era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), pemerintah Republik Indonesia berupaya menjadi salah satu negara tujuan wisata. Sektor pariwisata terus digalakkan, salah satunya yang sangat marak dimajukan di berbagai daerah adalah wisata kuliner khas daerah. Indonesia yang terdiri dari banyak suku bangsa dan budaya, selaras dengan banyaknya ragam kuliner khas daerah, salah satunya kuliner asal Jawa Barat khususnya Cianjur yaitu manisan buah basah dan kering. Kesukaan konsumen akan manisan sangat beragam, oleh karena itu dilakukan penelitian dengan tujuan mengetahui atribut manisan buah basah Cianjur yang mempengaruhi preferensi konsumen dan mengetahui atribut manisan buah basah yang dominan mempengaruhi preferensi konsumen. Penelitian melibatkan 104 responden konsumen manisan buah basah yang secara aksidental sedang berkunjung dan membeli manisan buah basah tersebut. Tanggapan atas pertanyaan melalui kuesioner diolah dan dianalisis menggunakan Analisis Jalur. Analisis Jalur digunakan untuk mengetahui parsial dan simultan dari variabel eksogen terhadap variabel endogen. Pada penelitian ini yang dimaksud variabel eksogen adalah harga, rasa, keragaman, keawetan dari manisan buah basah dan sebagai variabel endogennya adalah preferensi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga, keragaman dan keawetan manisan buah basah merupakan atribut yang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap preferensi konsumen, namun secara simultan semua atribut produk (harga, rasa, keragaman, keawetan) berpengaruh signifikan terhadap preferensi konsumen. Dari ke empat atribut manisan buah basah, keawetan merupakan atribut yang paling dominan berpengaruh pada preferensi diikuti berturut-turut dengan keragaman dan harga.

Full Text:

PDF

References


Anonim. 2014. Mengenal Sejarah Manisan Buah Asli Cianjur Dan Macamnya. https://www.kaskus.co.id/thread/52d53d0259cb179d688b4941/mengenal-sejaramanisan-buah-asli-cianjur-dan-macamnya-

Assael. 2002. Consumer Behavior and Marketing Action. 3rd edition. Kent Publishing Company. Boston Massachusset. Amerika Serikat.

Bachtiar. 2004. Membuat Aneka Manisan Buah. Agro Media Pustaka. Jakarta.

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Direktorat Pelaporan dan Statistik. 2013. Profil Hasil Pendataan Keluarga 2012. Jakarta.

Brefere, L.M. 2010. Nutrition For Foodservice and Culinary Professional’s. Seventh Edition. New Jersey: John Willey and Son Inc.

Fatah. 2004. Membuat Manisan Buah. Agro Media Pustaka. Jakarta.

Foster. 2002. Dasar-dasar Pemasaran. Edisi 7. Jilid 2 (diterjemahkan oleh Alexander Sindoro). Penerbit Prenhallindo. Jakarta.

Ghozali. 2005. Aplikasi Analisis Multi variate dengan Program SPSS. Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Semarang.

Kotler. 2000. Manajemen Pemasaran. Edisi Milenium. Prehallindo. Jakarta.

Kotler and Keller. 2007. Manajemen Pemasaran. Edisi 12. Jilid 1. PT. Indeks. Jakarta.

Limakrisna. 2007. Perilaku Konsumen dan Strategi Pemasaran untuk Memenangkan Persaingan Bisnis. Mitra Wacana Media. Jakarta.

Nanda F. Pratami. 2012. Proses Produksi Manisan Basah Pare. Perpustakaan Fakultas Pertanian UNS.

Peter, J.P., Jerry C. Olson. 2013. Consumer Behavior & Marketing Strategy (Perilaku Konsumen & Strategi Pemasaran). NcGraw-Hill Education (Asia) & Salemba Empat.Jakarta.

Soenarti. 2007. Manisan Buah. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta. ISBN 978-979-22-2608-9

Solimun. 2002. Structural Equations Modelling (SEM). Lisrel and Hines. Fakultas MIPA. Universitas Brawijaya. Malang.

Subagyo. 2006. Metode Penelitian (dalam Teori dan Praktik). Rineka Cipta. Jakarta.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif. CV. Alfabeta. Bandung.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif dan R & D. Alfabeta Cetakan Ke 17. Bandung.

Zulganef. 2006. Alat Pengukuran Instrumen Penelitian. Prenhalindo. Jakarta




DOI: https://doi.org/10.35194/agsci.v7i2.157



AGROSCIENCE INDEXED BY :

    

Fakultas Sains Terapan Universitas Suryakancana, Jl. Pasir Gede Raya-Cianjur, 43216, Telp. (0263) 283579, Email: agroscience@unsur.ac.id 

Agroscience is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.