PENGARUH KEPERCAYAAN DAN KOMITMEN TERHADAP KEPUASAN SUPPLIER BERAS DI PERUSAHAAN UMUM BADAN URUSAN LOGISTIK (Studi Kasus : Di Perum BULOG Kantor Cabang Cianjur)

Yola Nurkamil, Asep Saepul Alam, Siti Nursilah

Abstract


Beras merupakan komoditas pangan utama masyarakat Indonesia, Perum BULOG yang mempunyai tugas pokok mengelolaan persediaan, khususnya beras bermitra dengan petani, Gapoktan, dan pabrik beras sebagai supplier. Supplier memiliki peran yang sangat besar bagi Perum BULOG dalam proses pengadaan beras. Keberhasilan hubungan kerja sama antara perusahaan dan supplier dapat dilihat dari kinerja yang diukur dengan tingkat kepuasan melalui rasa saling percaya dan menjaga komitmen kerja sama. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh secara parsial kepercayaan dan komitmen terhadap kepuasan supplier,  dan untuk mengetahui pengaruh secara simultan kepercayaan dan komitmen terhadap kepuasan supplier di Perum BULOG. Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara dan pengisian kuesionerke 30 responden. Data sekunder diperoleh dari skripsi terdahulu, tesis, buku, dan internet. Metode analisis yang digunakan yaitu metode analisis deskripsif kuantitatif menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan software IBM SPSS 25. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) kepercayaan berpengaruh nyata secara parsial terhadap kepuasan supplier, karena memiliki nilai t hitung> t table yaitu sebesar 2,532 > 2,051, memiliki nilai signifikansi 0,017 < 0,05, (2) komitmen berpengaruh nyata secara parsial terhadap kepuasan supplier, karena memiliki nilai t hitung> t table yaitu sebesar 3,313 > 2,051, memiliki nilai signifikansi 0,003 < 0,05, (3) kepercayaan dan komitmen berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan supplier, karena memiliki nilai f hitung> f table yaitu  9.202 > 3,34 dengan tingkat signifikansi < 0,05 yaitu 0,001. Kepercayaan dan komitmen memiliki kontribusi sebesar 40,5% terhadap kepuasan supplier.


Keywords


Kepercayaan, Komitmen, Kepuasan supplier

Full Text:

PDF

References


Ardiansyah, Gumelar. 2019. Pengertian Supplier dan Vendor. http://guruakuntansi.com. Dipost 24 September 2019. (Diakses pada 27 Desember 2019).

Ariani D & Bambang M.D. 2013. Analisis Pengaruh Supply Chain Management Terhadap Kinerja Perusahaan. (Studi Kasus Pada Industri Kecl dan Menengah Makanan Olahan Khas Padang sumatera Barat). Universitas Diponegoro. Semarang. Jurnal Studi Manajemen & Organisasi Vol. 10. No. 2 Juli 2013.

Arif, Muhammad. 2018. Supply Chain Management. Ed.1, Cet. 1. Yogyakarta: CV Budi Utama. (Diakses 30 Desember 2019).

Arikunto, Suharsimi. 2013. Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan Praktik. Cet. 15. Jakarta: Rineka Cipta.

Bella R. 2019. Tingkat Kepuasan Konsumen Terhadap Beras BULOG di Desa Lawe Rutung Kecamatan Rate Bulan Kutacane. Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. (Diakses pada tanggal 26 Desember 2019).

Burhanudin, Afid. 2013. Analisis Validitas dan Reliabilitas Data. https://afidburhanudin.wordpress,com/2013/05/21/Analisis-Validitas-dan-Reliabilitas-Data. (Diakses Pada 28 Desember 2019).

Cahyono, Joko. 2010. Faktor –Faktor Yang Mempengaruhi Kerjasama Jangka Panjang Untuk Meningkatkan Keunggulan Kompetitif Perusahaan. Universitas Diponegoro. Semarang. Jurnal. 12 (2): 135-164.

Filiani, Desanti. 2009. Membangun Kepuasan Supplier Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Produksi Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Kayu UD.INDO ARIA Banyu putih Batang). Tesis. Universitas Diponegoro Semarang.

Ghozali, Imam. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS. Semarang: BP Universitas Diponegoro.

Guritno, Adi D & Meirani Harsasi. 2013. Pengantar Manajemen Rantai Pasok (Supply Chain Management). Edisi ke 2. Yogyakarta: Universitas Terbuka. Online.

Huda, Fatkhan A. 2017. Koefisien Determinasi Pada Regresi Linier. Fatkhan.web,id/koefisien-determinasi (Diakses Pada 27 Desember 2019).

Hidayat, Anwar. 2012. Uji F dan Uji T-Uji Statistik. https://www.statistikian-com.cdn.a (Diakses Pada 27 Desember 2019).

Kotler, Philip dan Keller. 2009. Manajemen Pemasaran. Jilid 1. Edisike 13. Jakarta: Erlangga.

Mukhsin, Moh. 2017. Pengaruh Kepercayaan Dan Komitmen Terhadap Kualitas Hubungan Dampaknya Pada Kinerja Rantai Pasok. Universitas Sultan Ageng Tirta yasa Serang_banten. Jurnal manjemen. 21 (03): 454-471.

Nadja A.R, dkk. 2018. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Pemasok (Supplier) Beras Pada PerumBulog Sub Divre Kota Pare-Pare. Universitas Hasanuddin Makassar. Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian. 4 : S250-S257.

Nuvalentien, Fardana H. 2014. Pengaruh Kepuasan, Kepercayaan, dan Komitmen Terhadap Loyalitas Nasabah Bank Permata di Surabaya. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas Surabaya. Artikel Ilmiah.

Rachman B dan Mohamad Maulana. 2011. Harga Pembelian Pemerintah (HPP) Gabah-Beras Tahun 2010: Efektivitas dan Implikasinya Terhadap Kualitas dan Pengadaan Oleh Dolog. Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian. Analisis Kebijakan Pertanian. 9(4): 331-347.

Raharjo, Sahid. 2016. https://www.spssindonesia.com/2016/08/cara-cara melakukan uji F simultan. (Diakses Pada 28 Desember 2019).

Raharjo, Susilo T. 2013. Analisis Kinerja Hubungan Pemasok – Pembeli Studi Hubungan UKM Industri Furnitur Eksportir Furnitur di Jepara. Universitas Diponegoro. (Diakses Pada 20 Januari 2020).

Reza, Iqbal. 2017. Studi Deskriptif Tentang Kinerja Perum Bulog Dalam Pengadaan dan Penyaluran Beras Untuk Mendukung Stabilisasi Pangan. Universitas Erlangga. Jurnal Kebijakan dan Manajemen Publik. 5 (1).

Riduwan. 2015. Dasar-Dasar Statistika. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R& D. Bandung: Alfabeta.

________2016. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

________2016. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

________2017. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta. http://www.bulog.co.id/ 2018. Pengertian Bulog dan Peran Perum Bulog Dalam Usaha Pengendalian Harga Pangan. (Diakses pada 8 Desember 2019).




DOI: https://doi.org/10.35194/agri.v2i2.1172

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

AGRITA (AGri) INDEXED BY :

Fakultas Sains Terapan Universitas Suryakancana, Jl. Pasir Gede Raya-Cianjur, 43216, Email: agrita@unsur.ac.id

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.